Sabtu, 14 Agustus 2021

Puisi: Asing

 juga suara suarapun mulai mengecil dan kemudian terhenti. senja telah menelan nyaris segala yang tampak disini. lalu dia mengerubuti dunia dengan kelambu hitam. mengusaikan kerja matahari yang sinarnya tak pernah kelam. jika kita menganggap rumah manusia bukanlah ditempat ini,. maka kesemua yang disekelilingmu kan terasa asing semakin tak dimengerti. aku pun tak tahu kenapa laba laba itu terus diam sejak beberapa hari. apakah yang difikiranya mungkin rencana yang pula tak dimengerti. kemudian bisingnya dunia tergantikan oleh nyanyian nyanyian para serangga. tetapi untuk apa mereka menyanyi serta buat apa? keheningan yang membangkitkan pertanyaan ditiap diri manusia. mengapa harus mencari bila nyatanya tak sanggup menemukannya? berkisahlah hai angin apabila engkau hendak bercerita. jemari yang menulis inipun kesulitan mengetahui siapa pembisiknya. sama halnya dengan langkah kaki yang berjalan tanpa mengenali pesuruhnya. kumerasa sesuatu telah memprogramku sehingga bergerak sesuai programnya. dan kelabu kelabu senja yang berkuasa namun hampir ditumbangkan malam.. mungkinkah dengan kepasrahan segalanya kan membuat kita merasa tenteram..

Karya: Hendri Mustofa (2014)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lukisan imajinasi Hendri Mustofa : "PEMBEBASAN IBU PERTIWI"

Cat Minyak Di Atas Kanvas 135x110 cm