Cuit anak ayam keluar tengok pagi. Bergerombol diladang kabut diperkampungan dingin ini. Basah jalan setapak oleh embun dan sisa hujan kemarin. Burung makin rame berkumpul direrimbunan pohon beringin. Sebentar lagi kian gaduh disusul suara suara lainnya. Kesempatan singkat berfikir jernih sebelum tercemari noda noda. Suasana sederhana yang sebisanya kusempatkan menikmatinya. Justru ada gembira kecil walau mimpi tiada pencapaiannya.
karya: Hendri Mustofa (2016)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar